STIES  Gelar OMBAS 2020

05 Oktober 2020

Sebanyak 80 mahasiswa mengikuti kegiatan Orientasi Mahasiswa Baru Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sabang (OMBAS) 2020 yang digelar secara daring dengan menggunakan aplikasi Zoom Meeting pada Kamis (01/10/20). Kegiatan tersebut diikuti oleh mahasiswa Program Studi Akuntansi dan Manajemen angkatan 2020 dari lokasi mereka masing-masing yang tersebar di seluruh Pantai Barat Selatan dan Timur Aceh.

Ketua Yayasan Sabang Merauke Abdul Halim SE menyampaikan pesan kepada mahasiswa baru untuk tekun menggali pengetahuan dan mengasah keahlian selama belajar di STIES. Mengutip pernyataan Bertrand Russel, dia mengatakan bahwa belajar di perguruan tinggi bukan hanya untuk mempelajari suatu pengetahuan, tetapi untuk mengumpulkan dan mendalaminya.Karena itu,  mahasiswa jangan hanya sebatas tahu tentang pengetahuan tertentu tetapi harus mendalami, menguasai dan menerapkannya.

Sementara itu, Ketua STIES Banda Aceh Rusman SE MSi menyatakan STIES akan terus meningkatkan kualitas layanan dan tentu lulusan yang dihasilkan. Di era society 5.0 seperti sekarang ini, STIES kata Rusman akan menyiapkan mahasiswa dan lulusannya untuk menguasai tiga hal penting di samping kompetensi sesuai program studi. Ketiga hal itu adalah teknologi, kewirausahaan dan networking. Hal ini sejalan dengan visi STIES yang menginginkan lulusannya memiliki etika, pengetahuan dan keterampilan.

Ketua Panitia OMBAS 2020, Banta Karollah SE MSM menyatakan sebelumnya kegiatan orientasi mahasiswa baru selalu dilaksanakan di kampus. Karena pertimbangan situasi COVID-19 yang masih merebak di Aceh, kegiatan tersebut dilakukan secara daring.  “Seminggu sebelumnya kita sudah informasikan ke mahasiswa, kali ini kita buat orientasi secara daring. Alhamdulillah sekitar 80 persen mahasiswa ikut berpartisipasi,”kata Banta.

Pada kegiatan itu, mahasiswa juga diperkenalkan dengan Ketua Pembina Yayasan Sabang Merauke, Ketua STIES, para wakil ketua dan pejabat struktural lainnya. Lebih lanjut, mahasiswa juga diperkenalkan dengan jajaran dosen yang mengampu mata kuliah di Prodi Manajemen dan Akuntansi. Pada sesi akhir mahasiswa juga mendapatkan pengenalan tentang kurikulum dan proses pengisian KRS masing-masing disampaikan oleh Wakil Ketua Bidang Akademik Eliana SE MSi, Ketua Prodi Manajemen Yusra BSc MBA, Ketua Prodi Akuntansi Intan Novia Astuti SE MSi. Kegiatan yang dimoderatori oleh Ainul Ridha SE MSi itu juga diakhiri dengan pemberian giveway kepada dua mahasiswa yang berhasil menjawab pertanyaan dengan cepat dan benar.