Jakarta, LLDikti13 - Direktorat Kelembagaan telah melaksanakan tahap seleksi Evaluasi Kualitas dan Kelayakan Proposal Program Kompetisi Kampus Merdeka (PK-KM) Tahun 2023 dan perguruan tinggi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sabang ( STIES) Banda Aceh dan Universitas Islam Kebangsaan Indonesia (UNIKI) di Biruen dilingkungan LLDikti 13 terpilih untuk mengikuti tahap Verifikasi Kelayakan- Batch II di Hotel Ciputra Jakarta. (17-18 /3 2023).
Dua perguruan tinggi yang diundang satu Sekolah tinggi dan satu lagi Universitas Islam Kebangsaan Indonesia di undangan oleh Direktorat Kelembagaan di Jakarat masing-masing bapak Banta Karollah, SE., M.S.M Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sabang (STIES) Banda Aceh dan Abdul Halim, SE Ketua Yayasan Sabang Marauke. “ dari seluruh indonesia hanya satu Sekolah Tinggi STIES Sabang Banda Aceh yang diundang pada seleksi evaluasi kualitas dan kelayakan proposal Program Kompetensi Kampus Merdeka ( PK-KM)”, kata Banta .
Universitas Islam Kebangsaan Indonesia (UNIKI) di Biruen hadir Bapak Iskandar, S.Pd ketua SPMI, Mai Simahati, S.E,. M.M Ka. Prodi Manajemen dan ibu Murni , S.E., M.Si Ka. Prodi Akuntansi berdasarkan surat tugas dari pimpinan Perguruan Tinggi Universitas Islam Kebangsanan Biruen Bapak Prof Dr.Apridar, S.E., M.Si sebagai Rektor . Humas LLDikti menghubungi Rektor II UNIKI Ibu Chairul Bariah via Wthshaap untuk memastikan perwakilan undangan yang hadir ke Jakarta pada kegiatan seleksi Evaluasi Kualitas dan Kelayakan Proposal Program Kompetisi Kampus Merdeka (PK-KM) Tahun 2023.
Direktur Kelembagaan Bapak Dr. Lukman, S.T., M.Hum “ mengharapkan bagi Perguruan Tinggi sebagai peserta seluruh Indonesia untuk kelancar kegiatan Verifikasi Kelayakan Proposal PKKM Tahun 2023, mohon dapat memperhatikan hal-hal sebagai berikut”, “ ujar Lukman “.
Hal-hal yang perlu diperhatikan sebagai berikut ; 1. Tim Pengelola PKKM menyiapkan paparan terkait revisi program yang diusulkan per program studi/ISS-MBKM sesuai dengan Komentar Terkonsolidasi. Alokasi waktu untuk menyampaikan paparan paling lama 15 menit. 2. Tim Pengelola PKKM menyusun Revisi Rencana Anggaran Biaya (format terlampir) per program studi/ISS-MBKM yang disesuaikan dengan revisi usulan program dan komentar terkonsolidasi. 3. Program Studi/ISS-MBKM dan Komentar Terkonsolidasi untuk program studi/ISS-MBKM yang lolos ke tahap verifikasi kelayakan dapat dilihat pada laman https://pkkmdikti.kemdikbud.go.id; 4. Membawa laptop, printer, kertas, dan stempel Perguruan Tinggi. 5. Urutan program studi yang akan diverifikasi per perguruan tinggi diatur oleh Ketua Taskforce (jadwal terlampir); 6. Program studi/ISS-MBKM yang mendapat urutan pertama pada setiap kelompok dimohon hadir tepat waktu; 7. Program studi//ISS-MBKM yang berada di urutan kedua s.d. terakhir dimohon hadir pada 1 sesi sebelumnya atau paling lambat 1 jam sebelum jadwal.
Kegiatan Verifikasi Kelayakan Proposal PKKM Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Direktorat Kelembagaan tidak dipungut biaya. Direktorat Kelembagaan hanya menanggung biaya konsumsi peserta selama penyelenggaraan kegiatan berlangsung, sedangkan biaya transportasi pulang pergi dan akomodasi ditanggung oleh masing-masing perguruan tinggi. Demikian kami sampaika. Atas partisipasi dan dukungan Bapak/Ibu dalam pelaksanaan Program Kompetisi Kampus Merdeka (PK-KM) Tahun 2023, kami mengucapkan terima kasih.